Selasa, 19 Januari 2010

Persib harus Evaluasi

Meski mulai menanjak ke papan atas klasemen sementara Liga Super Indonesia (LSI) 2009-2010, Persib Bandung diminta tetap melakukan evaluasi pada jeda Putaran I mendatang. Evaluasi wajib dilakukan agar Persib dapat menghadapi Putaran II dengan lebih baik.


"Dengan sisa pertandingan yang masih banyak, evaluasi tetap wajib dilaksanakan. Itu untuk mengetahui kekurangan dan kelebihan yang di Putaran I. Sehingga Persib bisa menghadapi Putaran II dengan hasil yang lebih memuaskan," ujar mantan pemain Persib Bandung, Bambang Sukowiyono kepada "GM", Minggu (17/1).

Ditegaskannya, evaluasi bukan berarti mengganti. Evaluasi digelar untuk melihat potensi yang dimiliki Persib selama berlaga di LSI musim ini. Melalui evaluasi akan diketahui faktor-faktor yang dapat menyebabkan Persib bisa memenangkan pertandingan selama ini. Demikian pula sebaliknya. Hal apa saja yang menyebabkan Persib kalah saat menghadapi tim yang dianggap lemah.

"Sejumlah potensi positif yang dimiliki Persib selama ini harus terus dipertahankan. Sedangkan kekurangannya harus segera dipecahkan dan dicarikan alternatifnya. Sehingga jika menghadapi permasalahan serupa di Putaran II nanti, sudah diketahui cara mengatasinya," tuturnya.

Sukowiyono mengatakan, evaluasi tidak hanya pada tataran teknis. Hal-hal nonteknis yang sering muncul di tubuh Persib juga harus dievaluasi. Sehingga evaluasi benar-benar menyentuh seluruh aspek.

"Karena ada hal nonteknis yang sering membuat sebuah tim menjadi lemah. Contohnya kenapa saat menghadapi tim yang dianggap satu level di bawahnya, Persib bahkan harus menelan kekalahan. Itu juga harus dievaluasi," katanya.

Sementara itu, manajemen Persib Bandung dipastikan tetap akan melakukan evaluasi. Evaluasi tetap akan digelar pada jeda jelang Putaran II LSI 2009-2010 dimulai.

"Saya memang memastikan evaluasi akan digelar di Putaran II nanti," ujar Diretur Utama PT Persib Bandung Bermartabat, H. Umuh Muchtar, Minggu (17/1).

Namun Umuh meminta kepada seluruh bobotoh untuk tetap mendukung langkah yang akan diambil manajemen. "Untuk saat ini saya minta seluruh elemen, termasuk bobotoh, memberi dukungan bagi tim untuk meraih hasil positif di setiap laga. Yang terpenting dan harus terus dijaga adalah kondusivitas tim," katanya.

Source: GM


0 komentar:

Posting Komentar