Senin, 08 Februari 2010

Maman: Satoshi Bisa Bawa Tim Lebih Baik

Persib Bandung akan membuka putaran kedua Liga Super Indonesia (LSI) saat melawan Persik Kediri, Selasa (9/2). Jika ingin tetap memiliki peluang juara, Maung Bandung harus bisa meraih poin maksimal di setiap laga yang dilakoninya.


Komposisi pemain Persib di putaran kedua ini tak banyak berubah dibanding putaran pertama. Persib hanya kehilangan satu pemain, yakni Suchao Nutnum, yang kembali ke negaranya, Thailand. Namun peran Suchao di putaran pertama cukup sentral. Mobilitasnya yang tinggi, tendangan jarak jauh serta umpan yang akurat menjadi kekuatan bagi Maung Bandung.

Untuk menggantikan perannya, Persib merekrut gelandang asal Jepang Satoshi Otomo. Sejauh ini Satoshi memang belum teruji dalam pertandingan resmi.

Masuknya Satoshi dianggap positif oleh kapten tim Persib Maman Abdurahman. Ia mengatakan bergabungnya Satoshi bisa membawa Persib lebih baik lagi. "Di putaran kedua kita memang kehilangan Suchao. Tapi kami juga merekrut Satoshi untuk menggantikannya," katanya kepada wartawan.

Apakah sejauh ini Satoshi sudah nyetel dengan gaya permainan Persib, menurut Maman, ia dan rekan-rekannya di Persib memang belum bermain dalam pertandingan resmi bersama Satoshi. ". Saat uji coba kemarin pun kondisinya tidak maksimal," ujarnya.

Tapi, tambah pemain bernomor punggung 5 ini, ia dan Satoshi sudah cukup lama berlatih bersama. Dalam latihan, Maman melihat Satoshi sudah mulai in dengan permainan menyerang Persib. "Kalau dilihat di latihan enggak ada masalah. Satoshi dan rekan-rekan sudah bisa bekerja sama," ujar Maman.

Karenanya ia yakin, bergabungnya Satoshi di putaran kedua ini bisa menjadi keuntungan tersendiri bagi Pangeran Biru yang ingin menjadi juara. "Dia bisa bawa tim lebih baik," ucap pemain yang kerap memperkuat timnas Indonesia ini.

Source: Tribun Jabar



0 komentar:

Posting Komentar