Rabu, 19 Mei 2010

Demi Sepatu Emas Ganda

GOL di menit 37 ke gawang Sriwijaya FC di Stadion Siliwangi, kemarin, membawa Cristian Gonzales mencetak rekor baru bagi Persib Bandung. "El Loco" menjadi pemain asing yang paling banyak mencetak gol untuk Persib dalam satu musim.

Musim ini El Loco telah mencetak 17 gol atau satu gol lebih banyak dari rekor sebelumnya yang dipegang Hilton Moreira.

Tapi sepertinya bukan hanya rekor tersebut yang dibidik Gonzales. Striker berpaspor Uruguay ini bakal berusaha keras mencetak gol sebanyak mungkin dalam dua laga tersisa Persib di LSI 2009/2010, demi mengejar double Golden Shoes alias Sepatu Emas ganda.

Ya, musim ini Gonzales sedang berjuang menorehkan sejarah baru. Menjadi pencetak gol tersubur di dua even berbeda, LSI dan Piala Indonesia. Mungkinkah?

Kenapa tidak? Di Piala Indonesia 2010, hingga menyelesaikan babak 16 Besar, Gonzales sudah memimpin daftar pencetak gol tersubur dengan koleksi 10 gol. Lolosnya Persib ke babak 8 Besar membuatnya punya peluang besar terus menambah koleksi gol dan memenangkan persaingan dengan duo striker Persisam Putra Samarinda, Pipat Thonkaya (9 gol) dan Zaenal Arief (8 gol).

Sedangkan di LSI 2009/2010, Gonzales kini hanya tertinggal satu gol dari striker Persipura Jayapura, Alberto "Beto" Goncalves. Tapi selisih satu gol itu masih sangat mungkin terlampaui dalam tiga laga tersisa Persib. Apalagi karena cedera yang dialaminya, Beto kemungkinan besar absen hingga akhir musim.

Yang justru harus diawasi Gonzales adalah sodokan dari kandidat lain dari bawah. Boaz Salossa (Persipura), Erick Week Lewis (Persiwa) yang juga sudah mengoleksi 16 gol serta Francisco Aldo Bareto (Bontang FC), dan debutan M. Isnaini (PSPS) dengan 15 golnya, pasti punya ambisi sama dengan Gonzales.

Namun tampaknya Gonzales tidak ingin terlalu menunjukkan ambisinya tersebut. Baginya hal yang lebih utama adalah membawa kemenangan bagi Persib. "Saya memang senang bisa mencetak gol. Tetapi saya lebih senang kalau gol itu membuat Persib menang," katanya.

Saat ditanya tentang target menjadi top scorer untuk kelima kalinya secara beruntun, Gonzales mengungkapkan, dirinya hanya pemain asing. Dan sepertinya saat ini LSI tengah merancang agar pemain lokal yang menjadi top scorer-nya.

"Liga sepertinya menginginkan pencetak gol terbanyak pemain lokal. Tetapi saya tetap akan berusaha untuk kembali mencetak gol. Bukan untuk saya, tetapi untuk Persib," ujarnya.

Gonzales pun bersyukur kakinya masih diberi ketajaman untuk mencetak gol. "Ini berkat Tuhan," ujarnya sambil menunjuk ke atas. (endan suhendra/brilliant

Source: GM


0 komentar:

Posting Komentar